Jawaban yang Memukau
Minggu, Mei 21, 2017
Suatu ketika, Kak Theo tiba-tiba bilang bahwa, setiap cinta punya fase percakapannya sendiri-sendiri, dan begitu saja, saya bersepakat.
Berbeda dengan kencan di hari biasa lainnya—ketika kami memulai segala sesuatunya mengenai progres skripsi yang nihil; atau hujan yang belum datang; atau betapa crunchy-nya kulit pizza kesukaan, kami menemukan potongan percakapan yang, barangkali, lebih serius dari biasanya.
Misalnya, seperti rencana-rencana yang akan dilakukan untuk masa depan—salah satu percakapan yang akhir-akhir ini lebih sering kami temukan. Favorit saya!
Setiap kali proyeksi imajiner tentang rencana-rencana masa depan terlempar hingga langit-langit, dan selesai dibahas, kami akan bersepakat untuk mengiyakannya berdua, bersama-sama. Atau terkadang diselipi gurauan, lihat dulu bagaimana semesta berkonspirasi untuk kita. Setelahnya, saya akan bersusah payah melipat tawa ketika fase percakapan mulai terdengar dewasa, barangkali, tidak ada yang tahu.
Atau mungkin pada kesempatan lainnya, saat saya ingin tahu alasan yang membuatmu memilih untuk bertahan. Lalu, tiba-tiba saja, kamu punya jawaban yang memukau, karena kamu adalah perempuan yang membuat saya selalu ingin bersungguh-sungguh, untuk lebih baik.
Saat itu, saya pikir, kamu mungkin sedikit berlebihan, atau menjawab sekenanya supaya kelihatan lebih keren, atau sekadar rayuan. Tapi mungkin juga tidak, karena saya tahu, kamu sedang bersungguh-sungguh.
Saat kamu bilang, seperti kamu yang tidak lagi sekadar melengkapi saya, kita sudah berada pada fase saling mendukung, saling menguatkan, senyum saya semakin tumpah. Kupu-kupu di perut saya sudah lama tidak berterbangan.
Barangkali, jawaban saya untuk pertanyaan yang sama adalah, karena saya ingin terus menyayangimu dengan sungguh-sungguh. Entah sebagai sahabat, atau kekasih seumur hidup.
Barangkali, saya hanya ingin menjadi seseorang yang ada di sampingmu, selalu. Perempuan yang kamu syukuri karena saya ada, dan pernah ada.
Barangkali, saya hanya ingin meninggalkan jejak, untuk satu sama lain. Seperti bau tembakau yang mengingatkan saya padamu. Seperti novel-novel picisan yang, mungkin, langsung membuatmu teringat pada saya.
Barangkali, saya hanya ingin bersama kamu, bahkan pada titik ketika kita sedang tidak beranjak kemana-mana. Itu saja.
“Saya sayang kamu, sungguh-sungguh!”
Yogyakarta, 21 Mei 2017.
p.s
Sip. PR-nya sudah, ya! Kencan nanti, gelatonya biar aku yang bayar, karena aku sayang kamu! (laugh).
15 COMMENTS
*catet*
BalasHapusOOh... cewek bisa klepek-klepek kalo jawabannya gitu ya. Ooh..harus dicoba *highlight*
cie yang lagi kasmaran. Hai baru pertama kali berkunjung.. salam kenal. :D
baru pertama kali berkunjung ke sini. tulisanmu bagus sekali, lho
BalasHapusAih tulisan orang yang lagi kasmaran emang beda.
BalasHapusaku tebak kamu nulisnya sambil cengar cengir.
Sambil menerbangkan semua kupu-kupu dari perutumu.
oh, aku ikutan seneng jadinya :)
Jadi ngerasain lagi gimana indahnya jatuh cinta hahaha walaupun saat ini lagi mencintai dalam diam, sakit ;') Btw tulisannya bagus! Oh iya, mau dong dibeliin gelato juga :D
BalasHapusyang baca juga ikut senyum-senyum nih.. jadi inget masa lalu.. wkwkwk #lohh emang punya masa lalu -_*.. tulisannya bagus mba.. perdana nih mampir kesini.. salam kenal
BalasHapusSo, cutee
BalasHapusPercakapan yg manis. Gaya bahasa cowoknya mirip Dilan. Tapi bikin senyum2 sendiri. Ah..
BalasHapussha doain semoga cepet di sah.kan yaa :)
BalasHapusasik, penuh dengan romansa tulisannya ya. Penyampaiannya juga asik. Itu wangi tembakau artinya si doi ngerokok? Wah, gak sehat tuh. Biar lebih afdol, sebagai wanta yang akan selalu disyukurinya, ada baiknya menjauhkan dia dari benda yang tidak sehat. Karena sebelum mensyukuri wanitanya, ia harus mensyukuri kesehatannya :)
BalasHapusIyaa nih pasti nulisnya sambil tersenyum simpul ya
BalasHapusHadeuh cowo ini puitis sekali.. Perempuan yang membuat saya ingin bersungguh sungguh. But wait, perempuan sebelumnya main main donk yahh mas hehehe
BalasHapusso swiiiiiiiiiiiiit, Ma. cieee cieee cieeee. bikin senyum senyum yg baca. bikin baper yg baca jg ih.
BalasHapus
BalasHapusSentanaBet AGEN RESMI SBOBET
ONLINE
BANDAR JUDI BOLA MAXBET ONLINE
SBOBET LIVE CASINO ONLINE
AGEN PIALA DUNIA 2018
LIVE POKER ONLINE
AGEN POKER DOMINO CAPSA
BANDAR CEME ONLINE
Agen Judi Sakong
Judi Capsa Susun
BandarQ Online
Agen Live Casino
Bandar Togel Online
Cara Menang Bandar66
Cara Bermain Bandar66
MMBETT
BalasHapusBO FENOMENAL BOLAK BALIK DIBAYAR BESUTAN DARI LION GROUPS
BANDAR TOGEL SUPER MURAH DENGAN MINIMAL BETTING HANYA 100 PERAK
Hadiah & Diskon MMBETT
2D - Disc 18% - Hadiah x70 - Bolak Balik x10
3D - Disc 25% - Hadiah x400 - Bolak Balik x60
4D - Disc 17% - Hadiah x3000 - Bolak Balik x200
? 50 Pasaran
? Bbfs semua pasaran 9 digit
? Bbfs semua pasaran 9 digit
? Bbfs Khusus Hongkong 7 digit
?Bebas invest dan tanpa limit bett
? Sydney Tutup 13.30wib
? Hongkong Tutup 22.10wib
? Special Game Putaran Satu Jam sekali
? Fabulous6d Tutup Menit ke 00 - Result menit ke -15
? Dubai Casino4D Tutup Menit ke 15 - Result menit ke -30
? Link Alternatif Versi WEB / PC
? http://mmbett.com
? http://mestimenang.com
? http://mestimenang.net
? http://mabukmenang.com
? Link Alternatif Versi WAP / HP
? http://mmbett.com/wap.html
? http://mestimenang.com/wap.html
? http://mestimenang.net/wap.html
? http://mabukmenang.com/wap.html
Kontak Admin
Fb Admin : Erica Caca
Pin BBM : D8B2A268
WA : +6281283187290
Ternyata cewek bisa klepek-klepek kalo jawabnya begitu ya,.😊
BalasHapusHello, there! Welcome to harianiseng. Have you travel around here a lot, and get lost? Make sure to pay a visit later! Love.